Boe/Mogensen Tak Puas Hanya Menjadi Semifinalis

Written By Unknown on Sunday, October 20, 2013 | 4:46 PM





ODENSE, KOMPAS.com - Unggulan tiga ganda putra, Mathias Boe/Carsten Mogensen, terhenti di babak semifinal Yonex Denmark Open Superseries Premier 2013, yang berlangsung di Odense Sports Park, Denmark, Sabtu (19/10/2013). Harapan mereka untuk meraih gelar di kandang akhirnya pupus.

Boe/Mogensen dikalahkan ganda Korea yang baru berpasangan, Lee Yong-dae/Yoo Yeon-seong, dengan dua game langsung, 18-21, 13-21, dalam 41 menit. Yang membuat ganda Denmark ini kesal, adalah fakta bahwa mereka banyak melakukan kesalahan sendiri saat bertanding.

"Kami memulai pertandingan dengan sangat baik, tapi kami membuat kesalahan konyol yang membuat ganda Korea lebih percaya diri dan yakin bisa menang," kata Boe.

Finalis World Championships 2013 tersebut mengaku sangat tidak puas dengan permainan mereka pada pertandingan ini. "Kami bermain sangat jelek hari ini, benar-benar jelek. Kami tidak bermain untuk kalah, dan menjadi semifinalis bukanlah yang kami inginkan saat bermain di negara sendiri," aku Boe.

Sementara itu, Lee/Yoo melaju ke babak final dan akan bertemu dengan unggulan pertama dari Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. Sebelum berpasangan dengan Yoo, Lee bersama Ko Sung-hyun selalu kalah pada tiga pertemuan terakhirnya dengan Ahsan/Hendra.




Editor : Pipit Puspita Rini















Anda sedang membaca artikel tentang

Boe/Mogensen Tak Puas Hanya Menjadi Semifinalis

Dengan url

https://householdfinancialproblems.blogspot.com/2013/10/boemogensen-tak-puas-hanya-menjadi.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Boe/Mogensen Tak Puas Hanya Menjadi Semifinalis

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Boe/Mogensen Tak Puas Hanya Menjadi Semifinalis

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger