Jakarta Barat Kekurangan Petugas Kebersihan Saluran Air

Written By Unknown on Friday, August 16, 2013 | 4:24 PM





JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Seksi Pengendalian Kebersihan Suku Dinas Kebersihan Jakarta Barat Supriyadi mengatakan, saat ini hanya ada 105 personel yang bertugas membersihkan saluran air mikro di wilayah tersebut. Menurutnya, jumlah ini sangat jauh dari jumlah ideal.


"Jumlah idealnya seharusnya ada 240 personel yang tersebar di delapan kecamatan," katanya saat dihubungi, Jumat (16/8/2013).


Supriyadi mengatakan telah mengajukan perekrutan personel tambahan kepada Dinas Kebersihan Provinsi DKI Jakarta. Namun sampai saat ini, belum ada keputusan tentang hal itu.


Ia menyebutkan, Sudin Kebersihan Jakarta Barat dan Dinas Kebersihan Provinsi memiliki tugas pokok dan fungsi penanganan sampah. Dinas Kebersihan Provinsi bertugas menangani sungai-sungai besar dengan lebar di atas 4 meter. "Sehingga untuk sejumlah kali besar, seperti Kali Sekretaris, Mookervart, Angke, itu tetap tupoksi dinas, kita hanya memonitor," ujarnya.


Saluran mikro merupakan saluran kecil yang menghubungkan sungai-sungai besar dengan saluran drainase di pemukiman penduduk. Untuk wilayah Jakarta Barat, ada 522 saluran mikro yang tersebar di wilayah ini.





Editor : Laksono Hari Wiwoho
















Anda sedang membaca artikel tentang

Jakarta Barat Kekurangan Petugas Kebersihan Saluran Air

Dengan url

https://householdfinancialproblems.blogspot.com/2013/08/jakarta-barat-kekurangan-petugas.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Jakarta Barat Kekurangan Petugas Kebersihan Saluran Air

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Jakarta Barat Kekurangan Petugas Kebersihan Saluran Air

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger