Empat Pelaku Perusak Kantor Tempo Buron

Written By Unknown on Monday, March 18, 2013 | 4:23 PM





Empat Pelaku Perusak Kantor Tempo Buron





Penulis : Robertus Belarminus | Senin, 18 Maret 2013 | 16:04 WIB













JAKARTA, KOMPAS.com - Kepolisian menyatakan saat ini pelaku penyerangan kantor redaksi Tempo yang masih dalam pengejaran berjumlah empat orang. Polisi menyebutkan penyerangan kantor Tempo, Jumat (15/3/2013) malam, dilakukan oleh sepuluh orang.  


"Enam pelaku sudah ditangkap. DPO (daftar pencarian orang) ada empat orang yang belum tertangkap," kata Kepala Bidang Humas Kepolisian Daerah Metro Jaya, Komisaris Besar Rikwanto, di Mapolda Metro Jaya, Senin (18/3/2013). Dia mengatakan, saat ini petugas di lapangan tengah memburu keempat pelaku yang identitasnya telah dikantongi, masing-masing berinisial P, M, R, dan D.


Empat pelaku yang masih buron ini sudah diketahui perannya dalam penyerangan dan perusakan kantor Tempo. "Peran mereka, sudah dianalisa di CCTV. Siapa menyerang, merusak motor, (memukul) satpam, dan merusak kaca," ujar Rikwanto.


Sebelumnya, polisi menyatakan motif penyerangan kantor redaksi Tempo terjadi lantaran selisih paham antara para pelaku dan karyawan Tempo. Polisi memastikan penyerangan tersebut tidak terkait dengan pemberitaan media tersebut. 


Akibat penyerangan malam itu, kaca lobi kantor Tempo mengalami kerusakan. Sedangkan dua petugas keamanan terluka. Penyerangan dilakukan para pelaku yang berada dalam pengaruh minuman keras. Mereka terancam dijerat pasal 351 KUHP dan 170 KUHP dengan ancaman tujuh tahun penjara.






Editor :


Palupi Annisa Auliani















Anda sedang membaca artikel tentang

Empat Pelaku Perusak Kantor Tempo Buron

Dengan url

http://householdfinancialproblems.blogspot.com/2013/03/empat-pelaku-perusak-kantor-tempo-buron.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Empat Pelaku Perusak Kantor Tempo Buron

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Empat Pelaku Perusak Kantor Tempo Buron

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger