Mediasi Nasabah Bakrie Life Kembali Buntu

Written By Unknown on Thursday, February 28, 2013 | 4:48 PM


JAKARTA, KOMPAS.com - Hasil mediasi antara pimpinan PT Asuransi Jiwa Bakrie (Bakrie Life), nasabah dan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) kembali buntu. Tidak ada penyelesaian konkrit dari hasil mediasi kali ini. Selama dua jam melakukan pertemuan di kantor OJK sejak pukul 14.00 wib hingga 16.00 wib, nasabah Bakrie Life kembali gigit jari atas janji-janji yang pernah dilontarkan petinggi Bakrie Life.


"Kami ingin agar OJK bisa tegas terhadap Bakrie Life ini. Sebab sampai saat ini hanya diskusi saja, tanpa penyelesaian konkrit yang berarti," kata salah seorang nasabah, Freddy Koeshariyono, saat ditemui di kantor OJK, Jakarta, Kamis (28/2/2013).


Freddy mengaku nasabah yang belum terlunasi dana simpanannya ini sebenarnya dijanjikan tanah seluas 77,4 hektar di Makassar. Harapan petinggi Bakrie Life, aset tersebut nantinya bisa dijual dan bisa digunakan untuk membayar dana nasabah.


Sebelumnya, petinggi Bakrie Life sempat bilang bahwa harga tanah bekas tambak ikan tersebut bernilai Rp 500.000 per meter persegi. Namun kenyataannya, harga tanah tersebut kini hanya Rp 100.000 per meter persegi.


"Kami ingin tindakan konkrit. Kami sudah ditelantarkan selama lima tahun, sampai sekarang hanya diskusi terus," tambahnya.


Nasabah Bakrie Life lain asal Bandung Alvianto menjelaskan pihaknya menginginkan ada tenggang waktu pasti kepada Bakrie Life agar bisa menyelesaikan kasus tersebut. "Kami ingin ada deadline pasti terkait waktu pembayaran kepada nasabah. Jangan dijanjikan terus," kata Alvianto.


Selama ini, pihak nasabah menginginkan ada tim khusus yang menilai aset milik Bakrie Life di Makassar tersebut. Sebab hal ini akan memberi kepastian kepada nasabah terkait aset yang akan dijual untuk membayar dana nasabahnya.


"Kalau soal urusan Lapindo saja dijanjikan beres di Mei 2013 dan kasus BUMI-Rotchilds juga sudah beres, lalu kenapa nasabah Bakrie Life yang dananya hanya miliaran saja belum dibayarkan," keluh Alvianto.


Saat ini, petinggi Bakrie Life masih melakukan rapat khusus dengan OJK terkait hal ini. Salah satu petinggi yang hadir adalah Direktur Utama Bakrie Life Timoer Soetanto dan Kepala Bagian Investasi Perusahaan Asuransi OJK Sumarjono.






Editor :


Erlangga Djumena









Anda sedang membaca artikel tentang

Mediasi Nasabah Bakrie Life Kembali Buntu

Dengan url

http://householdfinancialproblems.blogspot.com/2013/02/mediasi-nasabah-bakrie-life-kembali.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Mediasi Nasabah Bakrie Life Kembali Buntu

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Mediasi Nasabah Bakrie Life Kembali Buntu

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger