Jokowi Gelar "Public Hearing", Basuki Kerjakan yang Lain

Written By Unknown on Tuesday, January 15, 2013 | 4:23 PM


JAKARTA, KOMPAS.com - Hari ini Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menggelar public hearing terkait lanjutan pembangunan enam ruas jalan tol di Jakarta. Berbeda dengan Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo yang hadir dalam acara itu, Basuki Tjahaja Purnama tetap menjalankan tugas di ruang rapatnya. Saat dijumpai di Balaikota Jakarta, Selasa (15/1/2013), Basuki mengatakan dirinya tak akan hadir dalam public hearing tersebut. Pasalnya, di waktu yang bersamaan, mantan Bupati Belitung Timur itu terjadwal menggelar rapat bersama Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT).


"Nggak saya nggak ikut (public hearing). Saya dapat tugas lain dari pak Gubernur," kata Basuki.


Seperti diberitakan, Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo memenuhi janjinya untuk melaksanakan public hearing terkait pro-kontra keputusannya untuk melanjutkan megaproyek enam ruas tol dalam kota. Public hearing digelar di ruang rapat pimpinan Balaikota DKI dan mengundang seluruh masyarakat yang terkena dampak dari pembangunan megaproyek enam ruas tol senilai Rp 42 triliun itu.


Bagi Jokowi, ada tiga syarat yang harus dipenuhi oleh pihak investor, dalam hal ini, PT Jakarta Tollroad Development, untuk menjalankan megaproyek enam ruas tol dalam kota. Tiga syarat itu adalah boleh dilintasi oleh transportasi massal, lulus uji analisis mengenai dampak lingkungan (Amdal), dan tidak banyak pintu keluar masuk tol yang menyebabkan macet.


Mega proyek itu dibagi dalam empat tahap yang rencananya selesai pada 2022. Tahap pertama, ruas Semanan-Sunter sepanjang 17,88 kilometer dengan nilai investasi Rp 9,76 triliun dan koridor Sunter-Bekasi Raya sepanjang 11 kilometer senilai Rp 7,37 triliun.


Tahap kedua, Duri Pulo-Kampung Melayu sepanjang 11,38 kilometer dengan nilai investasi Rp 5,96 triliun dan Kemayoran-Kampung Melayu sepanjang 9,65 kilometer senilai Rp 6,95 triliun.


Tahap ketiga, koridor Ulujami-Tanah Abang dengan panjang 8,27 kilometer dan nilai investasi Rp 4,25 triliun. Terakhir, Pasar Minggu-Casablanca sepanjang 9,56 kilometer dengan investasi Rp 5,71 triliun. Jika sudah selesai, keenam ruas tol itu akan menjadi satu dengan tol lingkar luar milik PT Jakarta Tollroad Development, tetapi tarifnya akan terpisah dengan tol lingkar luar.


Sampai berita ini diturunkan, public hearing masih berlangsung alot. Jokowi hadir mengenakan batik coklat, sedangkan Basuki masih menggelar rapat sampai sore hari nanti.


Berita terkait, baca :


100 HARI JOKOWI-BASUKI






Editor :


Hertanto Soebijoto









Anda sedang membaca artikel tentang

Jokowi Gelar "Public Hearing", Basuki Kerjakan yang Lain

Dengan url

http://householdfinancialproblems.blogspot.com/2013/01/jokowi-gelar-hearing-basuki-kerjakan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Jokowi Gelar "Public Hearing", Basuki Kerjakan yang Lain

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Jokowi Gelar "Public Hearing", Basuki Kerjakan yang Lain

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger