Aliansi Metro Desak Polri Serius Tangani Kasus Luvina
Penulis : Videlis Jemali | Minggu, 27 Januari 2013 | 15:15 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com — Aliansi Melawan Topeng Restorasi (Metro) mendesak Polri untuk serius menangani kasus pemutusan hubungan kerja mantan jurnalis Metro TV, Luvina. Pihak kepolisian belum mengembangkan kasus ini secara memuaskan.
Maruli dari LBH Jakarta yang tergabung dalam Metro pada Minggu (27/1/2013) mengatakan, penanganan kasus baru sampai pada penahanan lima orang yang terlibat dalam pengeroyokan terhadap aliansi saat beraksi damai di kantor DPP Partai Nasdem, 16 Januari lalu.
"Kasus ini semestinya menyeret sampai pada dalang. Keterangan saksi dan fakta yang kami sampaikan bisa dijadikan dasar untuk penelusuran," kata Maruli.
Aliansi Metro mendesak Kapolri untuk mendorong Kapolres Metro Jakarta Pusat agar serius menyidik kasus ini. Kasus harus dikembangkan untuk memastikan pelaku utama tindakan represi terhadap para demonstrans dan jurnalis.
Koordinator Umum Badan Pekerja Kontras Haris Azhar menegaskan, kasus Luviana harus dilihat secara menyeluruh sebagai represi terhadap jurnalis. Kalau tindakan ini terus dibiarkan, independensi jurnalis terancam dan pihak-pihak yang mengorganisasi kekerasan semakin menikmati situasi.
"Tidak adanya kemajuan penanganan kasus ini sangat disayangkan. Aneh kalau pihak-pihak lain, terutama negara, tidak merespons kasus ini," katanya.
Menurut Aliansi Metro, kasus Luvina harus dilihat dalam tiga level. Pertama, pemberangusan terhadap hak berserikat. Poin kedua, perusakan dan pengeroyokan. Hal berikutnya tindakan harus diproses dengan penyertaan untuk menelusuri dalang di balik tindak kekerasan. Ketiga hal ini harus menjadi perhatian serius pihak kepolisian.
Anda sedang membaca artikel tentang
Aliansi Metro Desak Polri Serius Tangani Kasus Luvina
Dengan url
http://householdfinancialproblems.blogspot.com/2013/01/aliansi-metro-desak-polri-serius.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Aliansi Metro Desak Polri Serius Tangani Kasus Luvina
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Aliansi Metro Desak Polri Serius Tangani Kasus Luvina
sebagai sumbernya
0 komentar:
Post a Comment