Jokowi Segera Tempel APBD DKI Sampai ke Tingkat RT

Written By Unknown on Monday, January 28, 2013 | 4:23 PM





Jokowi Segera Tempel APBD DKI Sampai ke Tingkat RT





Penulis : Indra Akuntono | Senin, 28 Januari 2013 | 15:59 WIB













JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo berjanji akan segera menyampaikan rincian APBD DKI 2013 sampai ke tingkat RT-RW. Ia menegaskan, rincian yang rencananya akan dibuat dalam bentuk poster itu bakal disebar setelah peraturan daerah dan peraturan gubernur tentang APBD itu selesai dievaluasi oleh Menteri Dalam Negeri.


"Ya, segera, setelah selesai dari Mendagri. Sampai ke tingkat kelurahan, RW, RT, semuanya," kata Jokowi saat ditemui di Balai Agung, Balaikota Jakarta, seusai rapat paripurna pengesahan APBD, Senin (28/1/2013).


Penempelan anggaran daerah itu merupakan salah satu janji Jokowi dan Wakil Gubernur Basuki Tjahaja Purnama saat keduanya masih bertarung di pemilihan kepala daerah DKI Jakarta. Hal itu dilakukan untuk membangun tanggung jawab dan pengawasan bersama sehingga sejalan dengan semangat transparansi anggaran yang diusung pemimpin Jakarta Baru ini.


Pengesahan APBD Provinsi DKI Jakarta oleh DPRD DKI Jakarta dilakukan dalam rapat paripurna DPRD DKI Jakarta di Gedung DPRD, Jakarta Pusat, Senin (28/1/2013), dengan agenda penandatanganan berita acara persetujuan dan pendapat akhir Gubernur DKI terhadap Raperda APBD 2013. Rapat dipimpin oleh Ketua DPRD DKI Ferrial Sofyan dan dihadiri oleh Gubernur DKI Joko Widodo, serta unsur lain dari BUMD, perwakilan UPT, Kepala Dinas, perwakilan Ormas-Parpol, serta 72 anggota DPRD.


Anggaran tahun ini ditetapkan sebesar Rp 49,9 triliun. Beberapa program yang diunggulkan dan menjadi prioritas Jokowi adalah Kartu Jakarta Sehat, Kartu Jakarta Pintar, solusi banjir dan macet, serta penataan kampung.


















Anda sedang membaca artikel tentang

Jokowi Segera Tempel APBD DKI Sampai ke Tingkat RT

Dengan url

http://householdfinancialproblems.blogspot.com/2013/01/jokowi-segera-tempel-apbd-dki-sampai-ke.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Jokowi Segera Tempel APBD DKI Sampai ke Tingkat RT

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Jokowi Segera Tempel APBD DKI Sampai ke Tingkat RT

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger