Juara Tour de France Tertabrak Mobil

Written By Unknown on Thursday, November 8, 2012 | 4:46 PM



Balap Sepeda


Juara Tour de France Tertabrak Mobil





Kamis, 8 November 2012 | 15:53 WIB













LONDON, KOMPAS.com — Juara Tour de France 2012 dan peraih emas Olimpiade London, Bradley Wiggins (32), harus dirawat di rumah sakit setelah ditabrak sebuah mobil, Rabu (7/11/2012) waktu setempat.

Kejadiannya berawal saat Wiggins yang diketahui biasa berlatih di daerah pedesaan Wrightingtin, Lancashire, dekat kediaman keluarganya. Di dekat sebuah SPBU, dia bertabrakan dengan sebuah mobil jenis Vauxhall Astra Envoy sehingga ia terpental.

Sumber di kepolisian setempat mengatakan, pada awalnya cedera Wiggins diduga cukup parah. Namun, setelah dilarikan ke rumah sakit, Wiggins hanya menderita patah tulang iga, lecet-lecet, dan sedikit memar. Sementara itu perempuan pengemudi mobil tidak mengalami luka.

"Polisi dipanggil sekitar pukul 18.00 ke lokasi kecelakaan lalu lintas di Wrightington," kata seorang juru bicara kepolisian Lancashire.

"Seorang pesepeda bertabrakan dengan sebuah Vauxhall Astra berwarna putih. Pesepeda berusia 32 tahun itu sudah dibawa ke rumah sakit, dan tidak mengalami luka serius. Keluarganya sudah diberi kabar," lanjut dia.

Kecelakaan lalu lintas yang melibatkan Bradley Wiggins ini dibenarkan Tim Sky, tim tempat bernaung Wiggins.

"Kami bisa memastikan bahwa pada Rabu petang Bradley Wiggins terlibat kecelakaan lalu lintas saat mengendarai sepeda di dekat kediamannya di Lancashire," demikian pernyataan Tim Sky.

"Dia kini menginap di rumah sakit untuk pemeriksaan medis.Cederanya diyakini tidak serius dan dia diharapkan bisa segera pulih."



















Anda sedang membaca artikel tentang

Juara Tour de France Tertabrak Mobil

Dengan url

http://householdfinancialproblems.blogspot.com/2012/11/juara-tour-de-france-tertabrak-mobil.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Juara Tour de France Tertabrak Mobil

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Juara Tour de France Tertabrak Mobil

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger