Alvent/Rizki Langsung Tersingkir di Kualifikasi

Written By Unknown on Tuesday, October 23, 2012 | 4:46 PM



Perancis Terbuka Superseries


Alvent/Rizki Langsung Tersingkir di Kualifikasi





Selasa, 23 Oktober 2012 | 16:10 WIB













JAKARTA, Kompas.com - Satu pasangan Indonesia di sektor ganda campuran langsung tersingkir di babak pertama kualifikasi turnamen Perancis Terbuka Superseries. Pasangan non-Pelatnas, Alvent Yulianto Chandra/Rizki Amelia Pradipta, kalah dua game langsung 18-21, 16-21 dari pasangan gado-gado Jones Rafli Jansen (Jerman)/M Jolly Lee (Spanyol), Selasa (23/10/2012).

Dengan demikian, tak ada tambahan wakil Indonesia di babak utama turnamen berhadiah 200.000 dollar AS ini. Pasalnya, hanya Alvent/Rizki yang harus melewati babak kualifikasi. Pasangan lainnya, yaitu kakak-beradik Markis Kido/Pia Zebadiah Bernadeth, unggulan keempat Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, Riky Widianto/Puspa Richi Dili, unggulan keenam Muhammad Rijal/Debby Susanto, dan Indra Viki Okvana/Gustiani Megawati, langsung tampil di babak utama yang mulai berlangsung Rabu (24/10).

Masih ada satu wakil Indonesia yang tampil di sektor ganda campuran ini, yaitu pemain senior Vita Marissa. Mantan pemain Pelatnas ini memilih untuk berpasangan dengan pemain dari Skotlandia, Robert Blair.

Perjuangan Alvent/Rizki sempat memberikan harapan untuk lolos ketiga di game pertama mereka bisa mengambil kendali permainan sejak mengejar ketertinggalan 8-10 dan balik unggul 11-10. Sayang, meskipun terus memimpin hingga 18-16, Alvent/Rizki tak bisa memanfaatkan momen untuk memenanginya karena mereka justru tertahan dan kalah 18-21.

Di game kedua, Alvent/Rizki langsung memimpin sejak awal dengan keunggulan 5-2. Pasangan ini terus mengendalikan jalannya permainan hingga kedudukan 14-11. Lagi-lagi perolehan poin mereka tersendat, karena lawan bisa menambah delapan poin secara beruntun untuk balik memimpin 19-14 dan meraih kemenangan 21-16.

Di babak kedua kualifikasi ini, Jansen/Lee akan bertemu pasangan Jerman, Max Schwenger/Carla Nelte, yang mengalahkan pemain tuan rumah unggulan keempat, Sebastien Bourbon/Julie Delaune. Mereka akan memperebutkan tiket ke babak utama untuk bertemu pemain tuan rumah, Ronan Labar/Laura Choine.





Sumber :


tournamentsoftware





Editor :


Aloysius Gonsaga Angi Ebo















Anda sedang membaca artikel tentang

Alvent/Rizki Langsung Tersingkir di Kualifikasi

Dengan url

http://householdfinancialproblems.blogspot.com/2012/10/alventrizki-langsung-tersingkir-di.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Alvent/Rizki Langsung Tersingkir di Kualifikasi

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Alvent/Rizki Langsung Tersingkir di Kualifikasi

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger